KABUPATEN TANGERANG, REDAKSI24.CO.ID – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang menyatakan siap melaksanakan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke XX Tingkat Provinsi Banten pada 25 sampai 30 Juli 2023 nanti.
Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Banten, Virgojanti mengatakan, evaluasi persiapan MTQ ke XX di Kabupaten Tangerang telah matang. Sehingga Pemkab Tangerang dinilai sudah bisa melaksanakannya.
Ia pun mengapresiasi terkait seluruh fasilitas yang telah dipersiapkan Pemkab Tangerang sebagai tuan rumah MTQ tahun 2023.
BACA JUGA: Lahannya Dikuasai Kodam Jaya, Ribuan Warga Legok Tangerang Ngadu ke Dewan
“Saya lihat semua sudah siap, panggung utama, venue, piagam, konsumsi dan lainnya, luar biasa,” puji Virgojanti yang didampingi Sekda Kabupaten Tangerang, Moch Maesyal Rasyid, Kamis (20/7/2023).
Virgo mengungkap, ada 12 venue pada MTQ XX Banten yang terpusat di kawasan Pusat Pemerintahan Kabupaten (Puspemkab) Tangerang Tigaraksa.
Untuk itu, ia mengimbau para pelaku usaha di kawasan tersebut bisa ikut meramaikan acara dengan memasang umbul-umbul MTQ.
BACA JUGA: Kejari Kabupaten Tangerang Tangani Dugaan Pungli PPDB di SMAN 32
“Saya minta semua pihak turut berpartisipasi menyukseskan MTQ XX Banten di Kabupaten Tangerang,” tandasnya.(Der/Dif)