KOTA TANGERANG, REDAKSI24.CO.ID – Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tangerang nomor urut 01, Faldo-Fadhlin memastikan jika terpilih, akan menjaga ketahanan pangan di Kota Tangerang dengan cara skema contract farming.
“Sebenarnya berbicara ketahanan pangan kita memiliki tantangan tersendiri dengan ketersediaan lahan yang terbatas. Kami akan pastikan bahwa pasokan pangan akan aman dengan skema contract farming atau bagaimana caranya kita memberdayakan Tangerang berkebun,” kata Faldo Maldini kepada wartawan, Selasa (29/10/2024).
Faldo mengatakan, pihaknya bakal melakukan kontrak kerjasama dengan daerah-daerah penghasil di luar Kota Tangerang.
“Yang bisa diupayakan dan juga kerjasama dengan daerah lain yang tentunya memiliki lahan yang lebih luas,” ujarnya.
Faldo menuturkan, skema contract farming akan dilakukan untuk memastikan pasokan pangan di Kota Tangerang bisa terjangkau. Selain itu, kata Faldo, dirinya bakal memanfaatkan teknologi terbaru untuk mendorong masyarakat agar mau berkebun di rumahnya masing-masing.
“Memang intinya spiritnya adalah kota ini dibangun dengan spirit bersama dengan civil society, atau pun masyarakat. Tentunya ke depannya akan ada pengkaderan khusus, pembinaan khusus untuk masyarakat, di samping pemerintah pusat memiliki progam makan siang bergizi dan sebagainya,” pungkasnya.
Faldo menegaskan, menjaga ketahanan pangan merupakan tantangan bagi Kota Tangerang. Untuk itu, kata Faldo, ketahanan pangan tak terlepas dari stakeholder terkait, untuk memberikan manfaat bagi masyarakat Kota Tangerang.
“Jadi memang ini bukan hanya soal memastikan bahwa stakeholder terlibat, tapi yang paling penting adalah masyarakat menerima manfaat sebesar-besarnya. Artinya menghindari lonjakan harga, tentunya inflasi dikendalikan memang tiap daerah juga harus mampu mengendalikan inflasi terutama di hari-hari besar,” katanya. (van)