Scroll untuk baca artikel
Umum

Akui Hendry Ch Bangun Ketua PWI Yang Sah, Dewan Dukung Pelaksanaan Konferencablub PWI Banten

Avatar photo
×

Akui Hendry Ch Bangun Ketua PWI Yang Sah, Dewan Dukung Pelaksanaan Konferencablub PWI Banten

Sebarkan artikel ini
Akui Hendry Ch Bangun Ketua PWI Yang Sah, Dewan Dukung Pelaksanaan Konferencablub PWI Banten

SERANG, REDAKSI24.CO.ID – Ketua DPRD Banten Fahmi Hakim mengakui kepengurusan PWI Pusat hasil Kongres PWI di Bandung tanggal 27 September 2023 lalu yang dinahkodai oleh Hendry Ch Bangun. Untuk itu pihaknya mendukung terhadap pelaksanaan Konferensi Luar Biasa (Konferencablub) Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Banten.
“Berdasarkan undang-undang DPRD adalah lembaga konstitusi, dan kita pun menerima konstitusi yang sah. Maka kita pun mengakui kepengurusan PWI Banten yang saat ini pelaksana tugasnya diketuai oleh pa Junaedi,” kata Fahmi Hakim saat menerima audiensi dengan pelaksana pengurus PWI Banten, Senin, (23/9/2024).

BACA JUGA: PWI Bekali Pelajar SMKN 5 Kabupaten Tangerang Dasar Jurnalistik

Advertising
Scroll kebawah untuk Baca Berita

Menurut Politisi Golkar ini, PWI memiliki peran yang strategis sebagai wadah atau organisasi pers yang merupakan pilar ketiga demokrasi ini. Yang mana, pers berperan dalam mengawal pembangunan khususnya di Provinsi Banten.
Untuk itu menurut Fahmi dirinya berharap dengan digelarnya Konferencablub tersebut maka pengurus definitif PWI Banten bisa terbentuk sehingga bisa segera menjalankan organisasi dan bekerjasama dengan DPRD dan pemerintah daerah demi kemajuan Banten.
“Mari bersama-sama benahi dan lakukan penguatan internal organisasi, juga sarana prasarananya. Kalau sudah selesai, kepengurusannya sudah rapih, kita berharap langkah selanjutnya adalah peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM). Kita berharap teman-teman pers dapat menjalankan perannya dengan baik sesuai amanat undang-undang,” ungkapnya.

BACA JUGA: Diyakini Mampu Tingkatkan Perekonomian Warga, DPRD Banten Dukung PSN Yang Dilaksanakan Swasta

Selain itu, pihaknya juga akan mensupport PWI dalam pembenahan sarana dan prasarana, dalam hal ini kantor PWI Banten. Ia ingin PWI mempunyai kantor di lingkungan Kantor Pusat Pemerintahan Provonsi Banten (KP3B).
“Saya berharap dan keinginan kantor nya di KP3B, agar konsolidasi dan pembenahan organisasi dapat kita lakukan guna menyelaraskan pembangunan di Banten ini,” tegasnya.
Dewan Penasehat PWI Banten Masudi mengatakan, pihaknya akan melakukan penataan kelembagaan dan keanggotaan kepengurusan PWI Banten pasca adanya surat pembekuan dari PWI Pusat.

BACA JUGA: Kades Wanakerta Ditangkap Polda Banten

“Kami menyambut baik dukungan dari ketua DPRD Banten akan agenda kami untuk melakukan penataan ini, sebab dimasa kerja yang cukup singkat ini, Plt pengurus PWI Banten membutuhkan dukungan dari semua pihak agar agenda penataan dan pembenahan ini dapat berjalan dengan sukses,”ujarnya.
Sementara itu Plt. Ketua PWI Banten Junaedi menjelaskan rencananya Konferencablub PWI Banten akan digelar pada awal tahun 2025 nanti. Untuk itu pihaknya tengah melakukan konsolidasi dengan kepengurusan PWI di Kota dan Kabupaten Tangerang termasuk dengan para stakeholder.
“Mudah-mudahan Konfercablub PWI Banten bisa segera dilaksanakan dan bisa menghasilkan pengurus yang mampu mengembangkan PWI di Banten ini bisa menjadi lebih baik,” pungkasnya. (Der)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *